Valentino Rossi, pembalap legendaris asal Italia, hingga kini masih menjadi penguasa tak tertandingi di GP Spanyol yang digelar di Sirkuit Jerez. Dilansir dari laman resmi MotoGP pada Kamis, Rossi masih tercatat sebagai pemilik kemenangan terbanyak dengan total tujuh kali naik podium pertama di ajang tersebut. Rekor ini jauh mengungguli Mick Doohan, mantan pembalap asal Australia, yang hanya mencatatkan empat kemenangan dan berada di posisi kedua.
Sementara itu, Francesco Bagnaia atau yang akrab disapa Pecco menjadi pembalap aktif paling sukses di GP Spanyol. Pembalap Ducati Lenovo tersebut telah meraih tiga kemenangan dan menempatkan dirinya sebagai pembalap ketiga tersukses di bawah Rossi dan Doohan. Dalam hal pole position, Rossi juga masih mendominasi dengan total lima kali, disamai oleh Jorge Lorenzo. Fabio Quartararo berada di posisi ketiga dengan empat pole position.
Catatan waktu lap tercepat di Sirkuit Jerez kini dipegang oleh Pecco, yang berhasil menorehkan waktu 1 menit 36,025 detik saat GP Spanyol musim 2024. Dengan performa gemilang ini, Pecco dipandang sebagai pesaing kuat untuk mengejar rekor kemenangan Rossi di masa mendatang.
GP Spanyol 2025 akan digelar dari Jumat, 25 April hingga Minggu, 27 April. Rekan satu tim Pecco, Marc Marquez, diprediksi akan menjadi tantangan berat dalam perburuan podium utama di sirkuit legendaris tersebut.